Walaupun hari kemerdekaan sudah lewat, tak ada salahnya kita sejenak membicarakan tentang kemerdakaan negara kita, Indonesia.
Sudah tahu kan ya logo kemerdekaan Indonesia tahun ini?
![]() |
From : http://visitpandaan.wordpress.com/ |
Aku heran kenapa logo kemerdekaan Indonesia dari tahun ke tahun tidak pernah ganti. Kalaupun ganti, yang ganti hanya jumlah bendera dan angka umur. Apakah desainernya tidak punya ide lagi? Ataukah pemerintah enggan membayar desainer untuk membuat sebuah logo yang bagus?
Bagiku, logo itu bisa mempengaruhi orang. Logo yang mencerminkan hal yang baik, tentu akan berimbas baik baik orang melihatnya. Apakah logo yang sudah ada sudah merefleksikan semangat kemerdekaan yang ada? Apakah sudah menarik pemuda yang notabene generasi penerus bangsa untuk terus mempertahankan kemerdekaan negara? Menurutku, BELUM.
Tapi, semoga walaupun dengan logo yang sangat minimalis seperti sekarang, aku berharap semangat pemuda tetap ada untuk memajukan bangsa dan negara Indonesia. MERDEKA!
Sekarang lanjut ke topik berikutnya. VETERAN.
Pasti pernah kan ya kita bertanya-tanya, "Apakah sekarang para veteran hidup sejahtera? Apakah mereka bahagia? Pernahkah mereka menyesal telah membela bangsa dan negara ini?"
Banyak dari kita melupakan para veteran. Bahkan ada pejabat yang menghina bahwa para veteran sudah "bau tanah". Menyedihkan? TENTU! Tak bisa dipungkiri, kita bisa hidup nyaman seperti sekarang ini karena jasa-jasa para veteran. Masa lalu bukan untuk dilupakan, tapi untuk pembelajaran di masa depan.
Tapi sepertinya banyak para pejabat yang tidak belajar dari masa lalu. Coba kita lihat foto berikut :
![]() |
From : http://www.soloaja.com/ |
Bandingkan dengan :
![]() |
From : http://kabupatenwonogiri.com/ |
Walaupun bangsa ini terlihat menyedihkan, tapi sejujurnya tidak! Masih banyak orang baik di negeri ini. Banyak organisasi ataupun komunitas yang bermunculan dan memperjuangkan kemerdekaan serta kemajuan negara tercinta kita, Indonesia.
Sebut saja Indonesia Mengajar yang mendedikasikan diri mereka untuk memberikan pendidikan di tempat-tempat yang terpencil.
![]() |
From : http://mjeducation.co/ |
Ada juga coin a chance yang juga bergerak di bidang pendidikan yang mengajarkan kita bahwa menolong orang tidak harus dengan cara yang "wow", tapi dari uang recehpun kita sudah bisa membantu sesama kita. Dari hal yang kecil, kita bisa mencapai sesuatu yang besar.
![]() |
From : http://www.sekarduside.com/ |
Dari tulisanku ini, saya juga sadar bahwa belum banyak yang aku perbuat untuk bangsa ini.
Yang jelas, jangan pernah menyerah untuk berjuang demi bangsa ini. Mulailah dari hal yang kecil. MERDEKA!
Nah, sekarang aku mau pamer hasil main-main dengan makeup untuk mengikuti Makeupnista Challenge yang bertema kemerdekaan. Inspirasi aku dapat dari para pejuang veteran ^^
Aduh-aduh mukaku >.<
Jangan ketawa ya! Hahahahahaha (aku sendiri ketawa :p)
Nggak terlalu berhasil sih, garis kerutan yang aku buat benar-benar tidak soft -______-". Dan coba lihat, leher dan muka belang, padahal harusnya bagian leher juga aku buat kusam :D. Rambutnya pun kurang putih. Ternyata susah bok bikin rambut putih pakai bedak >.<
Ngomong-ngomong, baju yang aku pakai adalah baju tonti (pleton inti) zaman SMA dulu. Jangan salah, kecil-kecil begini, aku dulu anggota pasuka baris berbaris loh! Hahahahaha.
Bulan kemerdekaan ini akan segera berganti dengan September, tapi semoga semangat kita sebagai pemuda tidak akan pernah berganti atau bahkan sirna. MERDEKA! MERDEKA! MERDEKA!!
Seus, ituh bikin garisnya alami bangett..
BalasHapusKau 20an tahun apa 60an ituuh. :)))
orak ah >.<
Hapusaaaaaaaaa.. kui bayi tuo Jenganten.. hahahaha
gyahaha,,, fotonya lucuuuu :D
BalasHapusapik jeeeuuunnngggg. Tak kira tadi temene eyangku mbok ambil jadi moddel disiniii :')
BalasHapusBTW kadang suka mbrebes mili sendiri kalau liat liputan di tipi mengenai kehidupan para veteran di jaman kemerdekaan. Ya ampun, sederhanaaa banget. Kayaknya kok kita2 ini nggak menghargai banget jasa mereka :(
Iya.. negara jg kadang g menghargai..
Hapusudah biasa hidup nyaman jd lupa sm yang punya jasa..
tapi klo cm mrebes mili ttp g berguna sih >.<
Negara ini butuh suatu aksi yg fresh! #halah
kereeeeeeeeeeen..hebaaaat..hahaha...^v^
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
BalasHapushahaha bagussss! :D
BalasHapushahha keren sumpah itu bisa kaya kriput bneran >.<
BalasHapus@all : thank youuuuuuuuuuu.. masih butuh banyak saran dan kritiknya yah! ^^
BalasHapusOH.. MY.. GOD!!!!!!!!
BalasHapusMon, just one word: AMAAAAZIIIING! :O \(*O*)/
Thank you Dilaaaaaaaaaaa ^^/
Hapuskayak kenal sama bajunya mbak, sma 8 bukan yaa?? #sotoyyy
BalasHapusakh, ketahuan! >.<
Hapushahaha, iya aku alumni SMA 8 ^^
kmu jugakah?
hahahha sering liat ish mbak seragamnya kalo lagi lbb ,bukansih mbak, alumni salah satu sma jogja :p yang sukanya bikin huru-hara kalo lagi lbb mbak, tau kaaann?? hehehe
BalasHapusaduh, sekolah mana ya?? ndak trlalu merhatiin >.<
Hapushei, artikel yang bagus sist :D,
BalasHapussedih aku beneran gara-gara perbandingan foto veteran ma penjabat sekarang :(.
Kita merdeka karena keringat mereka, kok sekarang mereka terpinggirkan yah,
Wes lah merdeka sist !!
buleipotan.blogspot.com
#i have followed you :)
Hai, Rifka! :))
Hapusho oh, benar2 miris -____-"
MERDEKA! ^^/